Home » , , » Cara menulis daftar pustaka dari internet

Cara menulis daftar pustaka dari internet

Written By Unknown on Minggu, 20 Januari 2013 | Minggu, Januari 20, 2013

Cara menulis daftar pustaka dari internet | Sebelum saya memberikan tutorialnya ada baiknya saya menjelaskan apa sebenarnya daftar pustaka itu. Daftar pustaka adalah suatu daftar yang berisi semua sumber bacaan yang digunakan sebagai bahan acuan dalam penulisan karya ilmiah seperti Makalah, Skripsi, Tugas Akhir, Laporan, Thesis,dan penelitian. Pemilihan daftar pustaka ini harus benar-benar sesuai dengan pokok permasalahan yang dibahas dalam penulisan karya ilmiah. Tujuan dari membuat daftar pustaka yaitu dapat mempermudah pembaca dalam mengorek ilmu penegetahuan lebih banyak serta menghargai karya orang lain. Untuk dapat menulis daftar pustaka dari internet tidak sembarangan karena ada ketentuan-ketentuan yang harus di ikuti. Seperti yang saya baca dari www.anneahira.com yaitu :
Untuk mengetahui bagaimana cara menulis daftar pustaka dari internet, berikut ini adalah dua karakter dasar yang perlu kamu ketahui sebelum melakukan browsing dan surfing di internet

Pertama, WWW merupakan singkatan dari World Wide Web adalah letak dari semua web. Alamat Situs-situs biasanya diawali dengan WWW, lalu nama webnya itu sendiri. Apabila kamu membuka URLnya google, maka cukup dengan mengetikkan google.com dengan cukup mengetikkan google.com, maka WWW akan muncul dengan sendirinya di www.google.com

Kedua, jenis organisasi biasanya diterangkan di bagian belakang alamat web. Kamu bisa mengetahui situs dan otoritas sebuah web dengan melihat TDL (Top Level Domain). Misalnya go.id digunakan oleh pemerintah, go” menunjukkan government (pemerintah) dan “ld" (Indonesia) menunjukkan nama suatu Negara. Kalau mencari kementerian pendidikan nasional, maka cukup mencari URL kemendikanas.go.id
Dalam mengambil daftar pustaka, Anda disarankan untuk mengambil data, jurnal penelitian, dan karya ilmiah dengan TDL .ac.id, .go.id, dan .edu. ac.id (academi in indonesia), edu (education), go.id merupakan sumber yang factual dan relevan

Cara menulis daftar pustaka dari internet selanjutnya yaitu menghidari pemakaian sumber-sumber TDL yang paling banyak digunakan adalah .com yang menandakan bahwa web tersebut adalah web komersial (commerce). Web dengan TDL ini biasanya memuat berita dan informasi yang tidak dianjurkan dirujuk dalam penulisan daftar pustaka. TDL berikutnya adalah .net sebaiknya tidak digunakan dalam menulis daftar pustaka dari internet

Sebisa mungkin Anda menghindari menuliskan daftar pustaka yang diambil dari seperti WIKIPEDIA. Setiap orang bisa memasukkan data, merubah, dan menghapus data atau informasi yang ada. Sementara kontributor belum bisa dijamin kompetensinya.

Setelah mengenal URL dan domain internet, sekarang Anda bisa menggunakan
URL internet untuk dituliskan sebagai daftar pustaka dalam karya ilmiah. Cara menulis daftar pustaka dari internet adalah dengan menyebutkan nama penulisnya, tanda koma, tahun (bila ada), tanda koma, alamat website atau situsnya, tanda titik, dan tanggal pengaksesan website. Contohnya sebagai berikut:

Mariana, D Paskarina, C. 2005., Peningkatan alokasi APBD – Membiayai Sektor Pendidikan. http://www.pikiran-rakyat.com. Diakses pada tanggal 10 Nopember 2010.

Millah, S., Meringankan Beban Pendidikan Rakyat Miskin, Mereka Tak Cuma Butuh Bantuan SPP. www.Google.co.id. Diakses pada tanggal 10 Nopember 2010.

Suharsaputra, U., 2007., Quality of Education. http://nalarekonomi.blogspot.com. Diakses pada tanggal 10 Nopember 2010.

Itulah Cara menulis daftar pustaka dari internet dengan benar. Cara penulisan di atas adalah yang umum dipakai di berbagai universitas di tanah air, adapun jika ada perbedaan maka perbedaan itu tidaklah besar. Semoga artikel ini bermanfaat.                                               
Share this article :
 
Support : Amalkan Ilmu Berbagi Untuk Semua | Blog SEO Arul
Copyright © 2013. Amalkan Ilmu Berbagi Untuk Semua - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger