Home » » Wakil Ketua Komisi III DPR minta ICW menyebutkan nama pengusaha hitam di belakang calon pimpinan KPK

Wakil Ketua Komisi III DPR minta ICW menyebutkan nama pengusaha hitam di belakang calon pimpinan KPK

Written By Unknown on Selasa, 29 November 2011 | Selasa, November 29, 2011

Ini dia Berita tentang Wakil Ketua Komisi III DPR minta ICW menyebutkan nama pengusaha hitam di belakang calon pimpinan KPK yang saya ambil dari okezone.com. berikut beritanya!!!!!!!!!


Capim KPK Titipan Pengusaha, ICW Diminta Sebut Nama

Susi Fatimah - Okezone
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi III DPR Nasir Jamil meminta Indonesia Corruption Watch (ICW) menyebutkan nama-nama pengusaha hitam yang berada di belakang calon pimpinan KPK dari unsur Kejaksaan dan Kepolisian.

“Saran saya kepada ICW agar sebutkan saja siapa pengusaha hitam yang berada di belakang capim KPK dari unsur kejaksaan dan kepolisian tersebut,” ujar nasir dalam pesan singkatnya kepada okezone, Senin (28/11/2011).

Selain itu, lanjutnya, ICW juga harus menyebutkan kasus-kasus mana saja yang akan diamankan oleh dua capim KPK tersebut jika terpilih nanti. Hal ini agar tidak menimbulkan fitnah yang hanya bermuara pada tuduhan-tuduhan tanpa bukti. “Lalu kasus-kasus apa saja yang akan dipeti-eskan oleh mereka jika keduanya menjadi capim KPK. Jadi icw akan lebih berwibawa kalau mampu mengungkapkan itu kepada publik,” tuturnya.

Nasir menambahkan jika ICW hanya melontarkan tuduhan tanpa bukti hal itu hanya akan menghambat proses pemilihan capim KPK dari unsure Kejaksaan dan Kepolisian."Kalau tidak publik akan cendrung menilai ICW sengaja menghambat capim KPK dari unsur Kepolisian dan Kejaksaan," tutupnya.

Sebelumnya, Wakil kordinator Indonesia Corruption Watch (ICW) Adnan Topan mengatakan penyertaan unsur Kepolisian dan Kejaksaan dalam seleksi  capim  KPK  disinyalir merupakan titipan dari pihak-pihak tertentu untuk menghambat pemberantasan  korupsi di Indonesia.

Selain itu, kata Adnan pemilihan pimpinan KPK periode ketiga ini memang sarat dengan kepentingan dari luar. Hal ini karena, belakangan ini KPK gencar mengusut kasus korupsi di berbagai  bidang, seperti di  perpajakan, kelautan, kehutanan, dan sebagainya.

"Masuknya KPK ke berbagai lini ini tentu saja membuat gerah banyak pihak terutama para pengusaha hitam," katanya dalam diskusi di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat,  Sabtu (26/11/2011).


Namun. Adnan enggan menyebut siapa oknum-oknum titipan  tersebut. Dia  menilai, rendahnya integritas dari beberapa nama wajar  jika menimbulkan kecurigaan. "Kita  tidak bisa  langsung menuduh bahwa unsur polisi dan  jaksa itu titipan.  Tapi  melihat track record dan penilaian  Pansel, kan jelas  terlihat  ada beberapa nama yang kurang  memiliki integritas sehingga membuka  peluang masuknya  kepentingan-kepentingan lain,"  tandasnya.

Delapan capim KPK yang lolos berdasarkan peringkat adalah Bambang Widjojanto, Yunus Husein, Abdullah Hehamahua, Handoyo Sudrajat, Abraham Samad, Zulkarnaen, Adnan Pandu Praja dan Aryanto Sutadi. Aryanto Sutadi berasal dari kepolisian sedangkan Zulkarnaen dari Kejaksaan.
 
sumber : http://news.okezone.com/read/2011/11/27/339/534887/capim-kpk-titipan-pengusaha-icw-diminta-sebut-nama



Share this article :
 
Support : Amalkan Ilmu Berbagi Untuk Semua | Blog SEO Arul
Copyright © 2013. Amalkan Ilmu Berbagi Untuk Semua - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger